Hallo para pembaca setia Blog Pemi Loker, sebelumnya admin mau kenalan dulu ah, mungkin ada banyak pembaca blog yang baru dan tidak tahu apa itu Blog Pemi Loker. Blog Pemi loker adalah sebuah blog yang berisi informasi lowongan kerja terbaru, dan tips tips seputar lowongan kerja dan merupakan Blog resmi dari fanspage facebook Loker Sejabotabek, jadi udah tahu ya,kalau mau nyari info loker di daerah jabotabek ya di Blog Pemi loker aja.
Langsung aja sekarang Blog Pemi loker mau memberi tips cara mengatasi Email yang selalu gagal terkirim. Pernah mengirim lamaran kerja via email tapi emailnya yang anda kirim gagal terkirim dan ada balasan email mailer daemon kalau pernah berarti emailnya gagal terkirim,
Email yang gagal terkirim itu biasanya di sebabkan oleh hal hal sebagai berikut :
  • 1. Email Tidak Valid
Ini biasanya disebabkan penulisan yang salah sehingga email tersebut tidak ada penerimanya.
  • 2. Mailbox Penuh,
Kotak masuk Email itu di batasi tapi setiap hari ada ribuan emal yang masuk jadi kemungkinan kotak masuk email penuh itu sangat mungkin terjadi karena kotak masuk penuh maka email yang kita kirim tidak bisa masuk.
  • 3. Ter-reject Oleh Sistem, 
Rata rata alamat email recruitment perusahaan itu email berbayar (bukan email gratisan) tang di dapat dari domain website resmi perusahaanya jadi emailnya bisa di setting kapan bisa menerima email dan kapan akan mereject email yang masuk, Biasanya hal ini di lakukan perusahaan saat perusahaan tidak membuka lowongan kerja.
  • 4. Melebihi Kapasitas Yang Telah Di Tentukan
Patuhi aturan yang telah di tentukan oleh perusahaan, biasaya pihak perusahaan merekondasikan kapasitas tertentu untuk tiap emaill yang masuk, misal maksimal 1MB, jadi kalau email yang kalian kirim melebihi 1MB otomatis sistem akan menolak email anda,
Nah, Sekarang apa saja yang harus anda lakukan agar hal hal di atas tidak terjadi,
  • Sebelum mengairim email ikuti langkah langkah berikut ini,
1. Buka http://www.verifyemailaddress.org/
2. Isi kolom tersebut dengan alamat email yang akan di cek.
3. Klik tombol "verify email now"
4. Lihat keterangan di bawahnya
Perhatiakan gambar di bawah ini :
- Jika keterangannya VALID maka email tersebut aktif / bisa untuk di kirim email
- Jika keterangannya NOT VALID makan email tersebut tidak aktif / mailer daemon jika anda kirim email.
Saran saya kalau email yang kalian kirim gagal coba ikuti langkah langkah di atas, palajari penyebab email yang tidak terkirim, dan coba kirim lagi dan lagi, kirim lamaran tiap hari karena ngirim lamaran via email itu pada dasarnya untung untungan karena yang ngirim lamaran setiap hari ada  ratusan bahkan ribuan, kemungkinan email anda di baca itu ada, jadi semangat kirim lagi dan lagi,
Semoga artikel tentang Cara Mengatasi Email Yang Selalu Gagal Terkirim ini bisa bermanfaat buat para pembaca BLog Pemi Loker Semuanya, baca juga informasi Lowogan kerja dan tips tips seputar lowongan kerja lainya di Blog Pemi Loker ini.