Saat wawancara kita harus menjawab banyak pertanyaan yang sulit dijawab oleh para pelamar jika kita tidak ada persiapan sama sekali, akan berbeda kenyataanya jika kita tahu beberapa pertanyaan umum dalam wawancara dan kita persiapkan jawaban sebelumnya. Sebagian pertanyaan dapat dengan mudah diketahui dan dipersiapkan sebelum Anda menghadapi wawancara tersebut.
<img src="Image URL" title="Wawancara Kerja" alt="interview"/>
Berikut ini adalah beberapa pertanyaan umum wawancara kerja beserta tips menjawabnya :
  • Mengapa Anda tertarik bekerja di perusahaan kami
Pertanyaan seperti ini diajukan untuk mengetahui apakah Anda mempunyai ketertarikan dengan perusahaan yang mereka pimpin. Untuk menunjukkan ketertarikan tersebut, Anda harus mencari tahu dengan mengunjungi situs internet perusahaan itu dan membaca latar belakang, sejarah, visi, dan misi mereka.
  •  Mengapa kami harus memilih Anda
Setiap Perusahaan membuka lowongan kerja ada banyak calon pelamar kerja, dan mereka akan mencari yang terbaik, maka tips ketika menjawab pertanyaan ini adalah Jelaskan secara singkat dn jelas pada pewawancara prestasi dan dan keunggulan-keunggulan unik Anda dan usahkan nyambung dengan bidang kerja yang anda lamar.
  • Apa kekurangan Anda
Ini adalah pertanyaan yang menjebak, tidak sedikt orang yang gagal karena pertanyaan ini Anda harus berhati-hati menjawab pertanyaan ini karena kesalahan mengungkapkan kekurangan akan merusak citra Anda. Jawaban yang diberikan harus fokus pada solusi daripada kekurangan itu sendiri. Misalnya saya orang yang terlalu fokus pada satu hal jika hal tersebut belum di temukan solusinya yang kadang membuat saya lalai dalam sholat dan waktu makan,
  • Apa yang ingin Anda capai di masa depan
Pemimpin perusahaan ingin mengetahui ambisi Anda. Jawablah pertanyaan ini sesuai dengan visi dan cita cita anda yang sesuai atau berhubungan dengan pekerjaan. Misalnya, bila Anda melamar untuk posisi redaksi, katakan impian Misal anda seorang operator produksi maka katakan bahwa anda punya ambisi untuk beberapa tahun lagi menjadi seorang leader, Jangan menyebutkan ambisi pribadi (misalnya berkeluarga, memiliki rumah, dll) bila tidak diminta.
  • Mengapa Anda berhenti dari pekerjaan sebelumnya
Pertanyaan ini tujuanya adalah untuk mengetahui tujuan Anda bekerja dan bagaimana Anda mempertahankan pekerjaan pada sebuah perusahaan. Janga pernah mengatakan tentang masalah anda denga perusahaan lama, atau mengatakan tentang keburukan di tempat kerja lama anda karena itu akan jadi bumerang buat anda sendiri, tapi katakan tentang ketertarikan anda tentang hal hal positif di tempat kerja yang baru.
Semoga artikel tentang Beberapa pertanyaan umum wawancara kerja beserta tips menjawabnya ini bisa bermanfaat buat teman teman semuanya, baca juga informasi lowongan kerja terbaru serta tips karir lainya di Blog Pemi Loker ini.